Kondisi SMK Negeri Tulakan
Walaupun merupakan sekolah baru dengan segala kondisi keterbatasan yang ada, namun SMK Negeri Tulakan mempunyai potensi yang cukup menjanjikan. Potensi tersebut antara lain adalah dukungan masyarakat yang begitu besar, dibuktikan dengan adanya hibah sebidang tanah seluas 7485 M2 dari warga masyarakat kepada Pemerintah Daerah. Selain itu lokasi lahan yang dimiliki oleh SMK Negeri Tulakan berada pada daerah pertanian dengan komoditas pertanian seperti cengkeh dan jahe, merupakan potensi yang bisa dikembangkan oleh sekolah dalam menghidupkan Unit Produksi Sekolah. Bila potensi yang ada tersebut mampu dikelola dengan baik oleh sekolah, maka tidak mustahil ke depan SMK Negeri Tulakan akan menjadi sekolah mandiri yang mampu mensejahterakan warganya.
Karakteristik SMK Negeri Tulakan
SMK Negeri Tulakan merupakan sekolah baru (berdiri pada tanggal 28 Juni 2013) melalui SK Bupati Pacitan No. 188.45/699/KPT/408.21/2013 yang merupakan peralihan dari SMK PGRI Montongan. Pada saat didirikan, SMK Negeri Tulakan belum mempunyai Kepala Sekolah Difintif. Operasional Sekolah masih laksanakan oleh Kepala SMK PGRI Montongan selama periode Juli-Desember 2013.
Pada bulan Januari 2014, Bupati Pacitan menugaskan PLH Kepala Sekolah baru untuk melaksanakan operasional sekolah kepada Drs. BANJIR,MM periode Januari Juni 2014. Mulai tanggal 10 Juni 2014, Bupati Pacitan menugaskan Kepala Sekolah Difinitif melalui SK Bupati No. 188.45/425/KPT/408.21/2014 kepada Kepala sekolah yang baru yaitu Drs. RADJAB ALI, MM.Pd untuk menjalankan operasional sekolah secara penuh.
Pada awal pendidriannya SMK Negeri Tulakan hanya membuka satu (1) Konensi Keahlian yakni Kompetensi Keahlian Pemasaran Program Keahlian Tata Niaga. ang Keahlian Bisnis Manajemen, dengan proses pembelajaran menggunakan KTSP 2006 Pada tahun pelajaran 2014/2015, SMK Negeri Tulakan membuka (2) dua Paket Keahlian yakni Program Keahlian Pemasaran untuk Bidang Keahlian Bisnis Manajemen dan Keahlian Teknik Kendaraan Ringan (TKR) untuk Bidang Keahlian Teknologi dan Rekayasa, Dan pada tahun pelajaran 2022/2023 SMK Negeri Tulakan membuka (1) satu Bidang Keahlian Ekonomi kreatif, Kompetensi Keahlian Desain Komunikasi Visual.